Rabu, 01 April 2015

Belajar dari Si Hitam Manis Buah Manggis



Pasti kita semua sudah tau buah manggis. Ada hal yang menarik dari manggis, yaitu kita bisa menebak isi manggis yang ada di dalamnya. Mengapa bisa demikian? Karena jumlah isi manggis sudah ditunjukkan dengan jumlah kulit yang nempel di bagian bawah (mirip pupil). Jika jumlahnya dua, pasti isi manggis jumlahnya juga dua. Dan tidak akan pernah selisih. Apalagi berbeda. Ini artinya pesan sebuah konsistensi. Konsisten antara tindakan dan ucapan. Isi hati dengan perbuatan tidak boleh berbeda.